Uang sudah sejak lama menjadi alat tukar menukar yang sah. Menghadapi Indonesia emas pada 2045 nanti menjadi suatu hal yang penting bagi kami (yang saat ini masih di PAUD) untuk mengenal konsep uang dengan lebih baik lagi; bagaimana menggunakan, merawat, membelanjakan, menabung bahkan menggunakannya untuk tujuan kebaiakan (beramal atau bersedekah)
Selasa, 30 April 2019 bersama Bank Indonesia Ternate Alkhairaat Skeep mencoba mengenalkan Uang dan beberapa hal yang berkaitan dengannya seperti; aktifitas perbankan, tukar – menukar, serta nilai uang itu sendiri, dimana teman – teman Alkhairaat Skeep sudah menyiapkan sejumlah uang receh mereka (ada yang dari celengan, ada juga yang disediakan orang tua mereka) untuk ditukarkan di Bank Indonesia Ternate. Karyawan BI Ternate sangat ramah dan sabar melayani kami dalam melakukan penukaran uang yang ada, ada yang ribuan, puluhan bahkan ratusan ribu…”hehehe Alhamdulillah tabungan kami dicelengan banyak ternyata 😊”.
Sepuluh keping uang seribu teryata nilainya sama dengan Sepuluh ribu, sehingga kalau kami punya seratus keping uang seribu berarti kami punya seratus ribu lho.
Yeay… makasih Bunda, Ayah, Bu Guru dan Para Bapak – Ibu BI Ternate yang telah mengenalkan kami Uang serta manfaatnya dan menjadikannya kegiatan yang menyenangkan sebelum liburan Sekolah
Beranda » Informasi Umum » Dari Receh menjadi Ribuan dan Puluhan